Page 5 - Modul Digital Geografi : Materi Mitigasi dan Adaptasi Bencana Alam (Untuk siswa SMA/Sederajat Kelas XI)
P. 5
KATA PENGANTAR
Puji Syukur Kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan rahmat dan
hidayah-Nya sehingga modul digital Geografi materi “Mitigasi dan Adaptasi Bencana
Alam di Indonesia” ini dapat terselesaikan dengan baik. Modul digital ini bertujuan
untuk memberikan kemudahan bagi siswa dalam memahami materi Mitigasi dan
Adaptasi Bencana Alam di Indonesia. Adapun modul digital ini disusun dengan
menekankan pada muatan konsep yang berbasis Geoliteracy dan Pendekatan SETS
(Science, Environment, Technology, Society). Integrasi muatan Geoliteracy dan
Pendekatan SETS dalam modul digital ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan
spasial dan kemampuan berpikir kritis pada siswa.
Modul digital ini memuat materi, studi kasus spasial, media, dan informasi
tambahan yang berkaitan dengan Mitigasi dan Adaptasi Bencana Alam di Indonesia.
Substansi dalam modul digital ini diharapkan mampu meningkatkan minat dan
kemandirian siswa dalam belajar. Besar harapan penulis, buku ini dapat bermanfaat
bagi guru maupun siswa dalam menunjang kegiatan pembelajaran. Akhir kata, penulis
mengharapkan kritik dan saran dari pembaca untuk penyempurnaan dan perbaikan
modul digital ini.
Malang, 27 Juni 2021
Penulis