Page 81 - 4. BAHAN AJAR IPS_SISCA YUNI IRIYANI_201903099
P. 81

Jenis – jenis Pekerjaan

                                Jenis pekerjaan dibedakan menjadi dua yaitu pekerjaan yang menghasilkan
                         barang dan pekerjaan yang menghasilkan jasa. Pekerjaan tang menghasilkan barang

                         dapat dilihat langsung dari bentuk hasil pekerjaannya. Contoh pekerjaan yang
                         menghasilkan barang adalah petani, pelukis, dan penjahit. Sementara pekerjaan yang

                         menghasilkan jasa adalah pekerjaan yang memberikan pelayanan kepada orang lain

                         yang membutuhkan. Contohnya adalah dokter, sopir dan tukang servis.
                                Pada umumnya, masyarakat di desa lebih banyak bekerja pada bidang yang

                         menghasilkan barang, misalnya petani yang menghasilkan padi, peternakan ayam
                         yang menghasilkan telur, dan pengrajin, yang menghasilkan barang kerajinan.

                         Kondisi wilayah pedesaan mendukung usaha yang menghasilkan barang. Tanah yang
                         luas, lahan yang subur, cadangan air yang banyak, serta sumber daya alam yang

                         melimpah menjadi modal bagi masyarakat desa.





                                                              73
   76   77   78   79   80   81   82   83   84   85   86