Page 12 - BAHAN AJAR IPA BERBASIS TIK TERINTEGRASI MODEL LEARNING CYCLE 5E_Neat
P. 12
Bahan Ajar IPA Berbasis TIK Terintegrasi Model Learning Cycle 5E
Sub tema kedua, gerak pada hewan dan tumbuhan. Materi pendukung
untuk sub tema ini adalah gerak pada hewan, kaitan konsep-konsep fisika
dengan gerak pada hewan, dan. Selain manusia, tumbuhan dan hewan juga
dapat bergerak. Hewan bergerak dengan menggunakan alat geraknya. Gerak
hewan yang hidup di air akan berbeda dengan hewan yang hidup di udara dan
darat. Pada dasarnya hewan bergerak untuk memenuhi kebutuhannya seperti
mencari makan atau berpindah dari satu tempat ke tempat yang lain. Gerak
pada hewan dapat di kaitkan dengan konsep fisika. Salah satu contohnya
adalah, gerak hewan di air. Pada dasarnya air memilii kerapatan yang lebih
besar dibandingkan dengan udara. Air memiliki gaya angkat, sehingga jika
massa jenis ikan lebih kecil dari gaya angkat air maka ikan tersebut akan
melayang. Secara matematisnya gaya angkat pada fisika disimbolkan dengan Fa
dan massa jenis ikan adalah ikan . Contoh lainnya adalah gerak hewan di udara
yaitu burung. Burung mengepakkan sayapnya naik turun agar dapat terbang
atau terdorong ke atas. Hal ini berkaitan dengan Hukum III Newton yaitu
adanya gaya aksi dan reaksi. Tumbuhan mempunyai kepekaan tertentu untuk
menanggapi rangsangan yang diterimanya. Setiap rangsangan yang mengenai
tumbuhan akan ditanggapi oleh tumbuhan tersebut. Gerakan pada
tumbuhan merupakan suatu respon tumbuhan terhadap rangsangan (stimulus)
baik yang berasal dari dalam maupun dari luar tumbuhan. Timbulnya gerak
pada tumbuhan merupakan bukti adanya iritabilitas. Gerak pada tumbuhan ada
dua, yaitu gerak endonom dan gerak etinom. Gerak endonom gerak pada
tumbuhan yang tidak dipengaruhi rangsangan dari luar. Gerak esionom adalah
gerak yang dipengaruhi oleh rangsangan dari luar.
Sub tema ketiga, gaya dan gerak dalam kehidupan. Untuk memperjelas
sub tema ini maka materi pendukungnya adalah gaya, gerak lurus pada benda
dan pertumbuhan tanaman, Hukum Newton serta penerapan gerak lurus dan
Hukum Newton tentang Gerak. Gaya adalah tarikan atau dorongan yang
terjadi terhadap suatu benda. Gaya dapat menyebabkan benda bergerak, gaya
dapat mengubah bentuk benda dan gaya dapat mengubah arah gerak benda.
estiapriliausman@gmail.com Program Studi Megister Pendidikan Fisika
xi