Page 5 - modulll 1_merged (1)
P. 5

BAB I

                         PENDAHULUAN

                  A.  Deskripsi Judul

                              Apakah kamu pernah mendengar kata Himpunan? Apa yang kamu ketahui

                       mengenai Himpunan? Secara umum, Himpunan adalah kumpulan benda atau objek

                       yang dapat didefinisikan dengan jelas, sehinggadengan tepat dapat diketahuiobjek
                       yang  termasuk  himpunan  dan  yang  tidak  termasuk  dalam  himpunan  tersebut.

                       Himpunan juga sering terjadi dalam kehidupan sehari-hari. Ada beberapa cara untuk

                       menyatakan suatu Himpunan dalam kehidupan, serta operasi-operasi yang nantinya

                       akan membantu kamu dalam menyelesaikan persoalan yang berhubungan dengan

                       Himpunan.

                              Jadi, cermati modul berikut yang nantinya berikan materi, contoh soal, dan

                       latihan soal untuk membantu kamu dalam memahami materi ini.


                   B.  Persyaratan

                       Untuk dapat memahami modul ini kamu diharapkan telah membaca materi mengenai

                       Himpunan dalam kegiatan sehari-hari maupun contoh lainnya. Selain itu, cobalah

                       untuk memahami cara menyatakan suatu Himpunan dan Operasi yang terdapat pada
                       Himpunan untuk menyelesaikan suatu permasalahan. Apabila kamu telah memenuhi

                       persyaratan  tersebut,  maka  kamu  akan  mampu    memahami  dan  menyelesaikan

                       latihan soal mengenai Himpunan pada modul ini dengan baik.



                    C.  Petunjuk Penggunaaan
                          1.  Baca dan pahamilah E-Book dengan teliti, kemudian diskusikan dengan teman

                             sekolompokmu!

                          2.  Kerjakan latihan soal pada E-Book ini dengan cermat dan tepat!
                          3.  Jika ada yang kurang jelas, bertanyalah pada guru!

                          4.  Teliti kembali sebelum mengumpulkan hasil pekerjaanmu!

                          5.  Kumpulkan hasil pekerjaanmu jika sudah yakin.
                          6.  Kerjakan dengan sungguh-sungguh dan jangan lupa berdoa.





                                                                                                            4
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10