Page 28 - Usaha dan Energi
P. 28
E-Modul Model Pembelajaran Problem Based Learning ( PBL ) Kelas X
Untuk memperdalam pengetahuan kamu tentang hubungan
usaha dan energi potensial, silahkan tonton video dibawah ini
c. Energi Kinetik
Energi yang dimiliki oleh benda yang bergerak inilah yang dinamakan
energi kinetik. Semakin cepat benda bergerak, maka semakin besar energi
kinetik yang dimilikinya.Jadi, setiap benda yang bergerak, dapat dikatakan
memiliki energi kinetik, coba anda pilih mana yang lebih sakit, dilempar bola
kasti yang dengan kelajuan tinggi, atau dilempar bola kasti dengan kelajuan kecil.
Tentu yang pertama bukan? Nah, apa yang dapat anda simpulkan? Dilempar bola
kasti dengan kelajuan tinggi akan lebih menyakitkan, dari pada dilempar bola
kasti dengan kelajuan kecil. Rasa sakit ini menunjukkan bahwa usaha yang
dilakukan oleh tubuh kita untuk mengubah energi kinetik bola kasti dari keadaan
diam menjadi bergerak sangat besar. Berapakah besar energi kinetik yang
tekandung dalam benda tersebut? Untuk menghitung besar kecilnya energi
kinetik sebuah benda bermassa m yang sedang bergerak dengan kelajuan vkita
bisa menurunkan persamaan-persamaan yang terkait. Kita mulai dari persamaan
untuk jarak yang ditempuh benda bergerak dengan kelajuan vo, dan percepatan a,
dalam waktu t:
2
∆s = vo+1/2at
Untuk vo maka :
2
∆s =1/2at ………………………………(2.1)
27