Page 21 - PRODUK LIA_merged
P. 21
Kamu sudah mengetahui berbagai macam
bentuk magnet. Nah kali ini kita akan mempelajari
tentang apa saja manfaat magnet dalam kehidupan
sehari-hari. Ayo simak baik-baik penjelasan berikut:
D. MANFAAT MAGNET DALAM KEHIDUPAN
SEHARI-HARI
1. Tenaga listrik
Tahukah kamu kalau magnet juga bisa menjadi pembangkitan tenaga
listrik?Misalnya saja magnet pada dinamo sepeda yang bermanfaat
untuk memancarkan lampu sepeda.
2. Kompas
Magnet juga bisa digunakan sebagai petunjuk arah atau yang biasa
kita kenal sebagai kompas. Sebab, ujung magnet di kompas akan selalu
mengarah ke selatan dan utara.
3. Pintu lemari es
Manfaat magnet selanjutnya ialah agar pintu lemari es bisa menutup.
Magnet pada pintu lemari es membuatnya lebih efektif untuk
menutup, yaitu dengan menggunakan gaya tarik-menarik.
4. Bel rumah
Magnet juga bisa mengubah getaran listrik menjadi suara, Kids. Hal
ini seperti yang terjadi pada bel di rumah.
5. Alat ukur listrik
Magnet juga dapat digunakan sebagai pemanfaatan alat ukur listrik
seperti amperemeter atau voltmeter. membutuhkan magnet untuk
memainkan arah gaya magnet di dalam bentuk lilitan kawat yang pada
bagian tengahnya, menghasilkan gaya magnet yang berlawanan arah
yang dapat memutar kumparan dan ditahan oleh pegas kumparan
enggak bergerak
10 E-MODUL ILMU PENGETAHUAN ALAM