Page 4 - 1. Pengertian dan Konsep Pendapatan Nasional_Neat
P. 4

Pengertian dan Konsep Pendapatan Nasional


               Pernahkah Anda mendengar istilah pendapatan nasional? Setiap kegiatan ekonomi yang
               dilakukan oleh penduduk negara, sedikit banyak akan memengaruhi pendapatan nasional. Hal
               ini karena pendapatan nasional disebut juga Produk Domestik Bruto (PDB) yang dihitung
               dari jumlah pendapatan yang diterima oleh seluruh rumah tangga keluarga di Indonesia.


               Apa itu Pendapatan Nasional?
               Pendapatan nasional merupakan seluruh pendapatan yang diterima oleh seluruh anggota
               masyarakat atau seluruh rumah tangga keluarga (RTK) dalam suatu negara dengan kurun
               waktu tertentu, biasanya dalam waktu satu tahun. Pendapatan nasional dapat juga diartikan
               sebagai hasil produksi nasional, yang berarti nilai hasil produksi yang dihasilkan oleh seluruh
               anggota masyarakat suatu negara dalam waktu tertentu, biasanya satu tahun.


               Pendapatan nasional adalah salah satu indikator untuk dapat mengukur perkembangan tingkat
               pembangunan dan kesejahteraan pada suatu negara dari waktu ke waktu. Dengan metode
               penghitungan pendapatan nasional, dapat diketahui arah, tujuan, dan struktur perekonomian
               negara.


               Manfaat Perhitungan Pendapatan Nasional






























               Pada dasarnya, menghitung pendapatan nasional dilakukan untuk mengetahui perkembangan
               ekonomi suatu negara. Lebih dari itu, menghitung pendapatan nasional adalah hal penting
               karena memiliki banyak manfaat, yaitu:

            1.  Mengetahui tingkat kemakmuran suatu negara.
            2.  Mengevaluasi kinerja perekonomian dalam skala tertentu.
            3.  Mengukur perubahan perekonomian dari waktu ke waktu
            4.  Membandingkan kinerja ekonomi antar sektor.
            5.  Sebagai indikator kualitas hidup suatu negara.
            6.  Sebagai indikator perbandingan kinerja ekonomi antar negara.



                                                                                                3 | P a g e
   1   2   3   4   5   6   7   8