Page 23 - Suhu dan Kalor
P. 23
SCIENCE
(Science sebagai proses)
Tugas dan Langkah Kerja
Langkah Kerja :
1. Timbanglah masing-masing massa logam kuningan, tembaga, besi, kayu
yang berbentuk kubus menggunakan neraca digital, lalu catat hasilnya
pada tabel hasil pengamatan.
2. Timbanglah massa kalorimeter kosong lengkap beserta pengaduknya
menggunakan neraca digital, lalu catat hasilnya pada tabel hasil
pengamatan.
3. Masukkan 200 gram air kedalam kalorimeter, kemudian timbang
menggunakan neraca digital.
4. Ukurlah suhu air yang ada dalam kalorimeter.
5. Susunlah alat dan bahan seperti gambar disamping.
6. Masukkan air kedalam gelas ukur sebanyak 100 gram.
7. Masukkan tembaga kedalam gelas ukur.
8. Nyalakan pemanas atau tungku spiritus.
9. Amatilah termometer,jika suhu nya sesuai dengan tabel pindahkan
tembaga menggunakan penjepit kedalam kalorimeter yang sudah diisi air,
kemudian tutp kalorimeter tersebut! (usahakan cepat agar meminimalisir
kalor yang terbuang diudara)
10. Aduklah kalorimeter tersebut sambil mengamati kenaikan suhu dalam
kalorimeter, jika suhu dalam kalorimeter tidak naik lagi (suhu puncak),
maka suhu tersebut disebut dengan suhu setimbang atau suhu campuran.
11. Ulangilah langkah 9-10 dengan mengganti suhu sesuai dengan tabel.
12. Ulangilah langkah 6-10 lalu ganti jenis zat tersebut dengan besi dan logam
kuningan yang berbentuk kubus.
19