Page 20 - PMS_PJOK_Kelas_XII_KD_3.9
P. 20
Modul PJOK Kelas XII KD 3.9
KEGIATAN PEMBELAJARAN 2
A. Tujuan Pembelajaran
Setelah kegiatan pembelajaran 2 ini diharapkan kalian dapat :
1. Menjelaskan langkah-langkah melindungi diri dan orang lain dari penyakit
menular yang disebakan oleh erosi, penyebab lain PMS, pencegahan, pengobatan
dan penaggulangan penyakit menular seksual.
2. Menganalisis langkah-langkah melindungi diri dan orang lain dari penyakit
menular yang disebakan oleh erosi, penyebab lain PMS, pencegahan, pengobatan
dan penaggulangan penyakit menular seksual.
3. Mempresentasikan langkah-langkah melindungi diri dan orang lain dari penyakit
menular yang disebakan oleh erosi, penyebab lain PMS, pencegahan, pengobatan
dan penaggulangan penyakit menular seksual.
B. Uraian Materi
Pada modul pembelajaran yang sebelumnya kalian sudah mempelajari tentang materi
langkah-langkah melindungi diri dan orang lain dari dari faktor resiko, ciri-ciri,
macam-macam penyakit menular seksual, dan penyakit menular seksual yang
disebabkan oleh peradangan. Untuk pembelajaran kali ini, kalian akan menganalisis
dan mempresentasikan langkah-langkah melindungi diri dan orang lain dari Penyakit
menular seksual yang disebabkan erosi (iritasi, lecet), penyebab lain PMS,
pencegahan, pengobatan dan penanggulangan penyakit menular seksual.
Penyakit menular seksual merupakan gangguan kesehatan yang menyerang organ
genital seseorang, baik pria maupun wanita. Mengetahui jenis-jenis penyakit kelamin
adalah hal penting, agar kamu bisa mendeteksi penyakit sejak dini. Sebagian besar
penyakit kelamin ditularkan lewat aktivitas seksual. Meski, ada beberapa yang bisa
disebarkan melalui cara lain, seperti penggunaan bersama jarum suntik dan transfusi
darah. Yuk, cari tahu apa saja penyakit menular seksual yang umum terjadi di
Indonesia selanjutnya.
1. Penyakit Menular Seksual Yang Disebabkan Erosi (Iritasi, Lecet)
a. Sipilis (Raja Singa)
Sipilis adalah penyakit kelamin yang disebabkan oleh bakteri Treponema
pallidum. Penyakit ini sering tidak disadari, karena gejalanya muncul cukup
lama setelah infeksi pertama. Pemeriksaan medis adalah satu-satunya cara
untuk memastikan apakah terdapat infeksi tersebut atau tidak. Penyakit
sipilis atau disebut juga sipilis alias raja singa merupakan infeksi bakteri yang
menular melalui hubungan seksual. Pada tahap awal penyakit sipilis ini dapat
disembuhkan, namun jika dibiarkan bertambah parah bukan tidak mungkin
sang penderita menjadi cacat, mendapatkan gangguan otak dan berujung
pada kematian.
Kasus penyakit sipilis dikatakan cukup sering terjadi. Centers for Disease
Control and Prevention (CDC) mengatakan jika pada 2015 setidaknya 60
persen kasus hubungan seksual sesama jenis oleh para lelaki bisa dipastikan
@2020, Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN 20

