Page 23 - e-modul Kompre
P. 23
e-MODUL FISIKA BERBASIS SETS
BESARAN DAN PENGUKURAN
tertuju pada arah yang kurang tepat, maka akan menyebabkan nilai hasil pengukuran
menjadi lebih besar atau lebih kecil.
Gambar 1.1.menunjukkan hasil pengukuran panjang karet penghapus sebesar 3,2 cm. adapun
cara memperolehnya hasil pengukuran sebagai berikut.
a) Ujung penghapus menunjuk angka 0 cm, sedangkan ujung penghapus lain menunjukkan
angka 3,2 cm. dalam menentukan panjang karet penghapus dapat ditentukan dengan
menghitung selisih angka-angka pada ujung-ujung karet penghapus. Jadi hasil pengukuran
karet penghapus adalah (3,2 -0 ) cm = 3,2 cm
b) Pelaporan pengukuran panjang penghapus adalah (3,20 ± 0,05 ) cm
2) Jangka Sorong
Jangka sorong digunakan untuk mengukur panjang benda dengan panjang
maksimal 10 cm. jangka sorong berguna untuk mengukur panjang diameter
lingkaran luar, panjang diameter lingkaran dalam, dan kedalaman benda. Jangka
sorong memiliki dua skala yaitu skala nonius dan skala utama. Skala utama
merupakan skala yang terletak pada rahang tetap, sedangkan skala nonius
merupakan skala yang terdapat pada rahang geser. Pembagian skala pada jangka
sorong mengakibatkan ketelitian jangka sorong sebesar 0,01 cm. Nilai
ketidakpastian pada jangka sorong sebesar 0,005 cm yang diperoleh setengah dari
nilai ketelitian.
Untuk Kelas X SMA/MA Semester 1 18