Page 158 - Fisika Bagian 1
P. 158

karena  mempunyai  sifat  antara  lain  kuat,  mudah  dibentuk,  penghantar  panas  dan

                        penghantar  listrik  yang  baik.  Demikian  halnya  plastik  yang  akhir-akhir  ini  banyak
                        dimanfaatkan manusia baik untuk produk teknologi tinggi hingga perabot rumah tangga
                        maupun untuk keperluan lainnya.

                               Sifat  bahan  secara  garis  besar  dapat  dikelompokkan  menjadi  sifat  fisik,  sifat
                        mekanik,  dan  sifat  teknologi.  Pada  bab  ini  hanya  dikaji  sifat  mekanik  bahan.  Sifat
                        mekanik bahan merupakan salah satu faktor terpenting yang mendasari dipilihnya suatu

                        bahan untuk perancangan dan produk. Sifat mekanik dapat diartikan sebagai respon atau
                        perilaku  bahan  terhadap  pembebanan  yang  diberikan,  dapat  berupa  gaya,  torsi  atau

                        gabungan keduanya. Sebelum membahas sifat mekanik bahan akibat pembebanan, akan
                        dijelaskan  terlebih  dahulu tentang:    wujud  bahan  (padat,  cair  dan  gas),  dan  sifat  dasar
                        suatu bahan (rapat massa, dan berat jenis).



































                                                                                                             148
   153   154   155   156   157   158   159   160   161   162   163