Page 15 - Modul Bahasa Indonesia
P. 15
2021
MODUL BAHASA INDONESIA
Teks laporan hasil observasi memiliki struktur sebagai berikut.
1. Pernyataan umum dan pengelompokan
Pernyataan umum biasanya terdapat pada paragrap pertama berupa kalimat
pendefinisian mengenai objek yang diobservasi dan kalimat pengelompokan.
Kalimat definisi ditandai dengan konjungsi adalah, ialah, merupakan, yaitu,
dan yakni. Sedangkan kalimat pengelompokan disajikan dengan
memerhatikan beberapa hal yaitu objek yang dilaporkan, dasar
pengelompokan, dan jumlah anggota objek.
2. Aspek yang dilaporkan
Aspek yang dilaporkan berupa deskripsi bagian dan deskripsi manfaat.
Deskripsi bagian disusun berdasarkan urutan dalam pengelompokan
sebelumnya. Deskripsi bagian ini berisi kalimat yang memaparkan secara
rinci mengenai objek yang dilaporkan. Selanjutnya, deskripsi manfaat
biasanya terdapat di akhir paragrap. Pada bagian ini disampaikan beberapa
manfaat dari objek yang dilaporkan.
Marilah kita cermati teks laporan hasil observasi berikut.
AYAM
Ayam merupakan salah satu jenis hewan unggas yang banyak
dipelihara oleh orang baik hanya untuk sekedar kesenangan pribadi
maupun bertujuan untuk usaha. Ayam merupakan hewan yang identik
dikenal sebagai hewan yang membangunkan orang dari tidur di pagi hari.
Berdasarkan manfaat dan kebutuhan hidup manusia, ayam dikelompokkan
menjadi dua jenis yaitu ayam petelur dan ayam pedaging.
Ayam petelur dibuatkan kandang khusus di tempat yang jauh dari
pemukiman untuk menghindari bau yang dapat mengganggu penduduk.
Ayam petelur ini diberikan pakan yang diberi konsentrat dan minuman
bervitamin secara rutin agar ayam dapat bertelur secara maksimal. Ayam
petelur juga harus dilakukan perawatan dengan suntikan vaksin secara
berkala dan kebersihan kandang yang terjaga agar terlindung dari penyakit.
Ayam petelur ini hanya dimanfaatkan telurnya. Ayam jenis ini hanya
berumur beberapa bulan saja, setelah itu dia tidak maksimal lagi untuk
bertelur dan harus digantikan dengan ayam yang masih muda. Biasanya
kalau sudah tua atau afkir, ayam ini akan dijual.
Selanjutnya, ayam pedaging atau disebut juga ayam broiler. ayam
pedaging diberikan pakan dan vitamin dengan teratur agar menghasilkan
daging yang sehat. Ayam ini juga disuntik vaksin agar terhindar dari virus
dan penyakit. Ayam jenis ini dipelihara secara khusus untuk dimanfaatkan
8
TEKS LAPORAN HASIL OBSERVASI
UNES, S.Pd.