Page 29 - Modul Bahasa Indonesia
P. 29
2021
MODUL BAHASA INDONESIA
3. Presentasikan hasil diskusi kelompokmu dan mintalah koreksi dari
kelompok lain serta gurumu.
Tugas Pendalaman
Carilah satu teks laporan hasil observasi di media cetak atau media
elektronik. Lalu evaluasilah teks tersebut berdasarkan struktur dan kaidah
kebahasaan teks yang benar kemudian sajikan teks laporan hasil observasi
hasil dari evaluasimu secara tulis atau lisan.
B. Mengonstruksi Teks Laporan Hasil Observasi dengan
Memerhatikan Isi dan Aspek Kebahasaan
Pada bagian akhir ini kamu akan belajar menyusun teks laporan hasil
observasi. Perhatikan, bagaimana kamu dapat menyusun teks laporan
hasil observasi dengan benar dan menarik? Apa langkah-langkah yang
harus kamu lakukan? Apa saja kaidah yang harus diperhatikan? Laporan
hasil observasi dapat diambil dari proses pengamatan di sekitar kamu. Hal
yang harus kamu perhatikan dalam melakukan kegiatan observasi adalah
menetapkan objek yang akan diamati, mempersiapkan hal-hal yang akan
diamati, dan menyusun rancangan hasil observasi. Berikut cara
mengonstruksi teks laporan hasil observasi secara efektif.
Mengonstruksi teks laporan hasil observasi harus memerhatikan struktur
dan kaidah kebahasaan agar menghasilkan teks laporan hasil observasi yang baik
dan benar. Selanjutnya, penting juga memerhatikan dengan cermat langkah-
langkahnya agar kegiatan observasi berjalan secara terukur dan teratur. Hal ini
22
TEKS LAPORAN HASIL OBSERVASI
UNES, S.Pd.