Page 19 - MATERI JAWA TENGAH FULL REV
P. 19
Pakaian Adat Bagi Perempuan
1. Jarik
Sumber: https://tambahpinter.com/
Jarik merupakan salah satu pakaian adat yang paling dikenal oleh masyarakat luas
sebagai pakaian adat dari Tanah Jawa. Kain jarik merupakan selembar kain, yang
kurang lebih berukuran 2 x 1 meter yang sebagian besar dihiasi dengan motif batik
beraneka corak. Jarik digunakan oleh perempuan Jawa untuk beragam keperluan,
mulai pakaian sehari-hari di dapur, sebagai basahan perempuan yang akan
melahirkan, hingga acara-acara sakral seperti ritual adat dan perkawinan.
2. Kebaya Jawa Tengah
Sumber: https://tambahpinter.com/
19