Page 3 - MODUL DINAMIKA ROTASI
P. 3
MODUL DINAMIKA ROTASI DAN KESETIMBANGAN BENDA TEGAR
KATA PENGANTAR
Alhamdulillah, penulis ucapkan segala puji bagi Allah SWT karena “Modul
pembelajaran menggunakan model Self Organized Learning Environment (SOLE)
berbantuan Augmented Reality pada Materi Dinamika Rotasi dan Kesetimbangan
Benda Tegar” untuk SMA/MA kelas XI telah selesai disusun guna memenuhi kebutuhan
siswa dan guru SMA/MA akan buku penunjang pelajaran fisika yang berkualitas untuk
digunakan secara mandiri maupun saat pembelajaran tatap muka berlangsung.
Modul ini berisi materi dinamika rotasi dan kesetimbangan benda tegar dilengkapi
dengan tahapan model pembelajaran Self Organized Learning Enviroment (SOLE) yaitu
‘question, investigation dan review’. Pada tahap question atau review berbeda dari modul
lain karena akan disampaikan menggunakan bantuan media Augmented Reality (AR)
berupa video, juga terdapat ‘Peta Konsep’ agar pembaca memiliki gambaran awal tentang
materi yang akan dipelajari, serta ‘Notifikasi’ berupa catatan penting seputar materi.
Modul ini juga dilengkapi dengan ‘Polapedia’ berupa soal-soal yang berkaitan dengan
materi disertai penjelasan langsung, ‘Step Up Soal’ sebagai latihan soal untuk melatihkan
kemampuan berpikir kritis dan pemahaman konsep siswa. Pembelajaran sains yang
berorientasi berpikir kritis akan lebih efektif jika dilengkapi dengan percobaan untuk
menguji teori yang disampaikan dalam materi pelajaran, sehingga dalam modul ini
dilengkapi dengan ‘Eksperia’ sebagai percobaan sederhana yang dapat dilakukan siswa
secara berkelompok.
Penulis mengucapkan terimakasih untuk seluruh pihak yang telah membantu
terutama kepada kedua pembimbing skripsi Ibu Dr. Connie, M.Pd. dan Bapak Dr. Eko
Risdianto, M.Cs. Penulis juga menyadari bahwasanya modul pembelajaran yang
dirancang ini masih banyak kekurangan dan belum sempurna serta memerlukan
beberapa perbaikan-perbaikan baik dari segi isi, kebahasaan maupun tata cara
penulisannya. Maka dari itu, penulis sangat mengharapkan kritik dan saran perbaikan
untuk selanjutnya. Semoga modul ini dapat berguna bagi para guru dan siswa khususnya
dalam mata pelajaran Fisika.
Bengkulu, Mei 2021
Penulis
ii