Page 5 - E-Modul_Menganalisis Berbagai Jenis Pekerjaan Pada Pemesinan Bubut
P. 5
GLOSARIUM
APD : alat pelindung diri adalah kelengkapan yang wajib digunakan saat
bekerja sesuai bahaya dan resiko kerja untuk menjaga keselamatan
pekerjaan itu sendiri dan orang di sekelilingnya.
Arborbor : Alat pemegang / pencekam bor
Bubut copy : mesin bubut yang membentuk benda kerja dengan menggunakan
contoh (maket). Pengoperasiannya dilakukan dengan cara
mengcopy dari maket yang telah dibuat sebelumnya
Center drill : Jenis bor yang digunakan untuk membuat lubang senter yang
berfungsi tempat memasang senter putar.
Kecepatan potong : panjang ukuran lilitan pahat terhadap benda kerja atau dapat juga
disamakan dengan panjang tatal yang terpotong dalam ukuran
meter yang diperkirakan apabila benda kerja berputar selama satu
menit
Kecepatan putaran
mesin bubut : kemampuan kecepatan putar mesin bubut untuk melakukan
pemotongan atau penyayatan dalam satuan rotasi/ menit
Lathe doc : alat yang digerakkan oleh plat pembawa agar benda kerja yang
sudah terikat akan berputar bersamaan spindel mesin
Mild steel : besi karbon atau plain carbon steel. Standar USA mngungkapkan
bahwa carbon steel mempunyai kandungan karbon tidak lebih dari
2%
O-ring : komponen berbentuk cincin yang sangat lunak yang terbuat dari
bahan alami atau karet synthetic atau plastik.
Skala nonius : skala garis ukur yang memilki ketelitian tertentu, untuk mengatur
besarnya dan kedalaman pemakanan
Steady rest : penyangga benda kerja pada mesin bubut yang posisinya diam
terpasang pada meja mesin
Ta per Attachment : seperangkat peralatan yang dapat digunakan khusu untuk
pembubutan tirus
Toolpost : bagian mesin bubut yang berfungsi sebagai tempat untuk
memasang pahat bubut.