Page 16 - FLIPBOOK
P. 16

Khusus  untuk  divisi  tumbuhan,  nama  divisi  selalu  menggunakan


               akhiran -phyta.

                       Anggota  takson  pada  setiap  filum  atau  divisi  dikelompokkan  lagi


               berdasarkan persamaan ciri tertentu menjadi takson kelas. Nama kelas pada

               tumbuhan  diberi  akhiran  -opsida.  Misalnya,  tumbuhan  berbiji  tertutup

               (Angiospermae)  memiliki  dua  kelas  yaitu  Magnoliopsida  (dikotil)  dan


               Liliopsida  (monokotil).  Anggota  takson  pada  setiap  kelas  dibagi  menjadi

               beberapa ordo (bangsa) berdasarkan persamaan ciri-ciri yang lebih spesifik.


               Nama ordo pada tumbuhan biasanya menggunakan akhiran -ales. Sebagai

               contohnya, magnoliopsida (dikotil) memiliki ordo Solanales, Cucurbitales


               dan Malvales.

                       Anggota pada takson setiap ordo dikelompokan lagi menjadi beberapa


               familia berdasarkan persamaan ciri yang lebih spesifik lagi. Nama akhiran

               takson  familia  pada  tumbuhan  menggunakan  akhiran  -aceae  misalnya


               Cucurbitaceae, Asteraceae dan poaceae. Adapun pada takson hewan, takson

               familia memiliki akhiran -idea misalnya Felidae, Canidae dan Homonidae.

                       Anggota takson setiap familia dikelompokkan lagi menjadi beberapa


               genus berdasarkan persamaan ciri yang lebih khusus. Kaidah penulisan nama




                                                                                                         10
   11   12   13   14   15   16   17   18   19   20   21