Page 44 - Rika Modul Pengantar Pendidikan ABK utuh_Neat
P. 44

TOPIK 2
                                               PENDIDIKAN INKLUSIF



                   Durasi                      3 hari


                   Capaian Pembelajaran        Setelah mempelajari topik ini, Guru dapat:

                                                 1.  menyimpulkan konsep dan prinsip pelaksanaan
                                                     pendidikan inklusif

                                                 2.  memvalidasi pelaksanaan pendidikan inklusif dalam
                                                     pembelajaran
                                                 3.  menjelaskan sistem dukungan pendidikan inklusif

                                                 4.  menganalisis pembelajaran berdasarkan desain
                                                     universal

                                                 5.  merencanakan pembelajaran desain universal




                   Mulai dari Diri: Sudahkah Kita Memenuhi Pendidikan untuk Semua?




                   Bapak/Ibu guru yang berbahagia,

                   Selamat datang di topik kedua yaitu tentang Pendidikan Inklusif


                          Tahukah Bapak/Ibu guru bahwa di sekitar kita masih ada anak-anak yang belum
                   mendapatkan akses pendidikan? Mereka terpaksa ikut ibu berkebun atau ayah berlayar
                   mencari  ikan  hanya  untuk  memenuhi  kebutuhan  sehari-hari.  Padahal  pendidikan  itu

                   salah  satu  cara  untuk  mencerdaskan  kehidupan  bangsa  supaya  kelak  anak  didik  kita
                   dapat berguna bagi dirinya dan nusa bangsa. Selain itu pendidikan juga menjadi salah
                   satu amanat dari Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia dan itu merupakan

                   kewajiban negara untuk memberikan pendidikan yang layak tanpa pandang bulu. Atas
                   dasar  hal  itu,  maka  perlu  sekali  kita  memenuhi  pendidikan  untuk  semua  dengan
                   keragaman yang ada tanpa membeda-bedakan satu sama lain.














                   44 | Pengantar Pendidikan Anak Berkebutuhan Khusus
   39   40   41   42   43   44   45   46   47   48   49