Page 13 - Hijau Putih Modern Gradasi Cover Modul Pembelajaran Dokumen A4
P. 13
Hadis di atas menegaskan kepada kita agar tidak sekali-kali
mengecewakan kedua orang tua kita. Perilaku menghormati
kedua orang tua dapat diwujudkan dengan cara berikut ini.
1. Ketika orang tua masih hidup:
Memperlakukan keduanya dengan sopan dan hormat;
Membantu pekerjaanya;
Mengikuti nasihatnya (apabila nasihat itu baik);
Membahagiakan keduanya.
2. Ketika orang tua sudah meninggal;
Jika keduanya muslim, kamu dapat mendoakan mereka setiap
saat agar mendapat ampunan Allah Swt;
Melaksanakan wasiatnya;
Menyambung dan melanjutkan silaturahmi yang dahulu sudah
dilakukan oleh kedua orang tua;
Menjaga nama baik mereka.
Doa yang diajarkan Rasulullah saw. demikian:
Gambar 8.3 Doa untuk Orang Tua
kegiatan Siswa:
1. Cermati penjelasan tentang perilaku menghormati orang tua di atas!
2. Apa saja yang pernah kamu lakukan untuk menghormati orang tuamu!
13
MODUL PENDIDIKAN AGAMA ISLAM KELAS VII