Page 22 - A. E-Modul IPA Berbasis Etnosains Kelas VIII Cahaya dan Alat Optik_Neat
P. 22

Ayo Kita Berkreasi


                  Langkah-langkah yanng harus dilakukan sebagai berikut:

                   1.  Isi gelas dengan air hingga terisi ¾ gelas!
                   2.  Masukkan sendok ke dalam air dengan posisi seperti pada Gambar 13.!

















                                         Gambar 13. Set Percobaan Pembiasan
                                             Sumber : Dok. Kemendikbud

                   3.  Amati bentuk sendok yang berada di atas air dan di dalam air!
                  Apa yang perlu kamu diskusikan?
                   1.  Apa  yang  terjadi  pada  sendok?  Mengapa  peristiwa  tersebut  dapat  terjadi?
                       Jelaskan!
                   2.  Mengapa cahaya dibiaskan saat melalui medium yang berbeda kerapatannya?
                   3.  Gambarkan diagram yang dapat menjelaskan proses terjadinya pembiasan pada
                       sendok!
                  Apa yang dapat kamu simpulkan?
                   1.  Berdasarkan percobaan dan diskusi yang telah kamu lakukan,
                   2.  Apa yang dapat kamu simpulkan?


                     Pembelokan  disebabkan  cahaya  itu  merambat  melewati  zat-zat  yang  berbeda  dan

               berubah kelajuannya. Pembelokan cahaya itu disebut pembiasan cahaya. Pembiasan cahaya
               adalah pembelokan gelombang cahaya yang disebabkan oleh suatu perubahan dalam kelajuan

               gelombang cahaya pada saat gelombang cahaya tersebut merambat dari satu zat ke zat lainnya.













                                                           11
   17   18   19   20   21   22   23   24   25   26   27