Page 61 - Modul Lokakarya 01 - Pengembangan Komunitas Praktisi - Okt2023
P. 61
DISKUSI 3 IDE BESAR (50’)
Persiapan:
● Pada sesi ini peserta akan diajak melakukan diskusi kelompok dan diskusi kelas.
Persiapkan untuk membagi kelas menjadi 3 kelompok. Setiap anggota pada
masing-masing kelompok akan diberikan 1 lembar cerita (Salah satu dari 3 Ide
Besar). Oleh karenanya, untuk total peserta 15 orang, siapkan 15 lembar cerita
dengan komposisi 5 lembar untuk masing-masing cerita).
Pelaksanan:
● Bagi kelas ke dalam 3 kelompok besar lalu berikan penugasan. (15 menit)
Bapak/Ibu, kita akan membagi kelas menjadi 3 kelompok besar. Silakan ucapkan
1, 2, dan 3 secara bergiliran (Pastikan semua peserta memiliki nomor). Baiklah
sekarang silakan berkumpul bersama kelompoknya masing-masing: Kelompok 1,
2, dan 3. Setelah berkumpul saya akan membagikan 3 lembar cerita yang
berbeda untuk setiap kelompok.
Kelompok 1: Cerita Bu Nona
Kelompok 2: Cerita Bu Ita
Kelompok 3: Cerita Pak Winson
Setiap orang dipersilakan membaca lembar ceritanya. Setelahnya silakan
diskusikan bersama kelompok masing-masing kesimpulan atau pelajaran yang
didapatkan dari cerita tersebut! Waktu membaca dan berdiskusi adalah 15
menit.
● Ingatkan sisa waktu diskusi pada 3 menit terakhir. Setelah 15 menit, minta setiap
kelompok untuk menghentikan diskusi kelompoknya dan beralih ke diskusi kelas.
(15-20 menit)
Bapak/Ibu, waktu diskusi kelompok sudah berakhir. Sekarang mari kita bagikan
hasil diskusi di kelompok kita masing-masing. Saya persilakan beberapa orang