Page 62 - Modul Lokakarya 01 - Pengembangan Komunitas Praktisi - Okt2023
P. 62
perwakilan dari setiap kelompok untuk menyampaikan cerita yang dibacanya dan
memberikan kesimpulan atau pelajaran dari cerita tersebut. Kita mulai dari
kelompok 1, 2, dan 3. (Durasi waktu maksimal berbagi untuk setiap kelompok
adalah 5 sampai 7 menit)
● Setelah semua kelompok membagikan cerita dan pelajaran yang didapatkannya,
pengajar praktik menyimpulkan dan mengkonfirmasi hasil diskusi kelas mengenai
3 Ide Besar dan arti pentingnya bagi peningkatan kualitas belajar murid. (10
menit)
Bapak/Ibu, apa yang sudah kita diskusikan adalah implementasi dari 3 Ide Besar
untuk mengoptimalkan dampak dari peningkatan kompetensi guru, yakni: Fokus
pada pembelajaran, membudayakan kolaborasi dan tanggung jawab kolektif, dan
berorientasi pada hasil belajar murid.
Cerita Bu Nona berisi tentang implementasi “Fokus pada pembelajaran”
Cerita Bu Ita berisi tentang implementasi “Membudayakan kolaborasi dan
tanggung jawab kolektif”
Cerita Pak Winson berisi tentang implementasi “Berorientasi pada hasil belajar
murid”
[Tayangkan slide 17]
Mari kita simpulkan.
Ide pertama: FOKUS PADA PEMBELAJARAN. Jadi, perhatian utama guru di dalam
komunitas adalah proses belajar. Baik proses belajar murid maupun proses
belajarnya sendiri. Sehingga segala daya upaya perlu diarahkan untuk melakukan
proses belajar secara berkelanjutan.
Ide kedua: MEMBUDAYAKAN KOLABORASI DAN TANGGUNG JAWAB KOLEKTIF.
Tentu, guru tidak bisa mendidik seorang diri. Sehingga setiap guru di satu kelas
dan sekolah harus saling berkolaborasi dan memiliki tanggung jawab bersama