Page 9 - Modul Ajar - Etika Hukum Kesehatan
P. 9
Kegiatan Belajar 1
Konsep Hak Asasi Manusia dan Kesetaraan
A. Tujuan Kegiatan Belajar
Tujuan dari kegiatan belajar ini adalah agar mahasiswa mampu memahami dan
menjelaskan definisi Hak Asasi Manusia serta Hak dan Kewajiban Pasien juga Tenaga
Kesehatan dalam pelayanan kesehatan.
B. Pokok Materi Kegiatan Belajar
1. Definisi Hak Asasi Manusia
Secara konseptual Hak Asasi Manusia adalah hak yang melekat pada setiap orang yang
merupakan anugerah dari Tuhan, tidak dapat dicabut/dibagi, dan bersifat universal.
Konsep kesetaraan Hak Asasi Manusia mengekspresikan ide/gagasan utk menghormati
martabat yg melekat pd diri manusia. Pada pasal 1 Deklarasi Universal Hak Asasi
Manusia (DUHAM) menyatakan bahwa “Semua manusia dilahirkan merdeka dan
mempunyai martabat dan hak yg sama". Hal yg sangat fundamental dari Hak Asasi
Manusia adalah ide yang meletakkan semua orang terlahir bebas dan memiliki
kesetaraan dalam Hak Asasi Manusia. Hak Asasi Manusia ini kemudian diikuti dengan
hak-hak lainnya, diantaranya: Personal Rights, Political Rights, Legal Equality Rights,
Property Rights, Procedural Rights, Social Cultural Rights
2. Definisi Hak dan Kewajiban
Hak adalah sebuah kuasa untuk menerima atau melakukan suatu hal yg memang
semestinya diterima atau dilakukan. Kewajiban adalah sebuah beban memberikan suatu
hal yg sudah semestinya diberikan oleh pihak tertentu. Atau dgn kata lain, Kewajiban
adalah suatu hal yg seharusnya dilakukan, jika tdk dilakukan akan ada sanksi.
3. Hak dan Kewajiban Pasien
Hak Pasien antara lain adalah : Memperoleh informasi tentang tata tertib dan peraturan
yang berlaku di Rumah Sakit; Memperoleh informasi tentang hak dan kewajiban
pasien; Memperoleh layanan yang manusiawi, jujur, adil dan tanpa diskriminasi;
Memperoleh informasi yang meliputi diagnosis dan tata cara tindakan medis, tujuan
tindakan medis, alternatif tindakan, resiko dan komplikasi yg mungkin terjadi, dan
prognosis terhadap tindakan yang dilakukan serta perkiraan biaya pengobatan;
Memperoleh pelayanan kesehatan yang bermutu sesuai dengan standar profesi, Standar
Operasional Prosedur dan Prosedur tetap yang ada; Memperoleh privasi/kerahasiaan
9