Page 9 - Modul Panen Dan Pascapanen Padi
P. 9
karakteristik yang cukup beragam dengan
intensitas tantangannya yang juga bervariasi,
sehingga memerlukan pengelolaan secara
terintegrasi.
Kementerian Pertanian mentargetkan
tercapainya ketahanan pangan dengan memacu
peningkatan produksi pangan untuk padi sebesar
73,40 juta ton GKG, Jagung sebesar 20,33 juta
ton pipilan kering dan kedelai sebesar 1,27 juta
ton biji kering dalam kurun waktu tiga tahun.
Beberapa alternatif peningkatan produksi yaitu
melalui pembangunan pengairan serta perluasan
teknologi pertanian unggul seperti benih unggul,
kalender tanam, jarwo (jajar legowo) dan
mekanisasi pertanian tepat guna. Melalui mata
diklat ini diperoleh informasi mengenai alternatif
usaha peningkatan produksi padi lahan rawa.
Selain peningkatan produksi, penanganan
pascapanen perlu dilakukan untuk menurunkan
kehilangan hasil panen.
4