Page 21 - PPKN 8 Bab 1
P. 21
2 Pancasila sebagai Kepribadian Bangsa
Pancasila adalah kepribadian yang unik dan khas sehingga bangsa Indonesia memiliki
kepribadian yang berbeda dengan bangsa lain. Sila-sila Pancasila sebagai satu kesatuan
memberikan corak yang khas kepada bangsa Indonesia sehingga tidak dapat dipisahkan
dari bangsa Indonesia.
Menurut Notonagoro, sila-sila Pancasila mewujud dalam suatu bangunan
hierarkis piramidal. Susunan sila-sila Pancasila yang hierarkis piramidal
dinyatakan sebagai berikut.
1. Sila pertama mendasari dan menjiwai sila kedua, ketiga, keempat, dan
kelima.
2. Sila kedua didasari dan dijiwai oleh sila pertama serta mendasari dan
menjiwai sila ketiga, keempat, dan kelima.
3. Sila ketiga didasari dan dijiwai oleh sila pertama dan kedua serta mendasari
dan menjiwai sila keempat dan kelima.
4. Sila keempat didasari dan dijiwai oleh sila pertama, kedua, dan ketiga serta
mendasari dan menjiwai sila kelima.
5. Sila kelima dijiwai dan didasari oleh sila pertama, kedua, ketiga, dan
keempat.
PENDIDIKAN PANCASILA