Page 13 - E-Modul Fungsi Kuadrat-Betrik DF Sihombing
P. 13
Perhatikan gambar 1 dan gambar 2 yang disajikan di bawah ini
dengan seksama dan teliti!
Gambar 1. Lintasan Bola Basket Gambar 2. Grafik Fungsi Kuadrat
Sumber: wikipedia.org Sumber: geogebra.org
Klik untuk penjelasan selengkapnya
Gambar 1 menunjukkan posisi bola pada suatu waktu tertentu.
Posisi tersebut merupakan posisi titik dalam sistem koordinat
kartesius. Sedangkan gambar 2 menunjukkan grafik fungsi kuadrat.
Parabola merupakan bentuk fungsi kuadrat dalam grafik. Fungsi
kuadrat adalah fungsi polinom (suku banyak) dengan pangkat
tertinggi variabelnya adalah 2. Kalian masih ingat dengan fungsi
linear yang grafiknya berbentuk garis lurus. Fungsi linear adalah
fungsi polinom dengan pangkat tertinggi variabelnya adalah 1.
E-Modul Matematika Fungsi Kuadrat 3