Page 15 - E-book Edupark Fisika berbasis PjBL
P. 15
nmv
2. Tabung setinggi 30 cm diisi penuh dengan fluida. Tentukanlah tekanan
hidrostatis pada dasar tabung. Jika g = 10 m/s² dan tabung berisi
a. Air,
b. Raksa, dan
c. Gliserin.
Penyelesaian
Diketahui: h = 30 cm dan g = 10 m/s²
a. Tekanan hidrostatis pada dasar tabung yang berisi air.
p h = ρ g h
3
= (1.000 kg/m ) (10 m/s²) (0,3 m)
= 3.000 N/m²
b. Tekanan hidrostatis pada dasar tabung yang berisi air raksa.
p h = ρ g h
3
= (13.600 kg/m ) (10 m/s²) (0,3 m)
= 40.800 N/m²
c. Tekanan Hidrostatis pada dasar tabung yang berisi gliserin.
p h = ρ g h
3
= (1.260 kg/m ) (10 m/s²) (0,3 m)
= 3.780 N/m²
B. Hukum Utama Hidrostatis
Telah diketahui sebelumnya bahwa tekanan yang dilakukan oleh zat
cair besarnya tergantung pada kedalamannya, Hal ini menunjukkan
bahwa titik-titik yang berada pada kedalaman yang sama mengalami tekanan
hidrostatik yang sama pula. Fenomena ini dikenal dengan Hukum Hidrostatika
yang dinyatakan:
Tekanan hidrostatik di semua titik yang terletak pada satu
bidang mendatar di dalam satu jenis zat cair besarnya sama.
7