Page 17 - Buku Digital Kelas V Peristiwa Kebangsaan Masa Penjajahan
P. 17

KETENTUAN TANAM PAKSA






              Penduduk menyediakan sebagian tanahnya untuk pelaksanaan
      1.      Tanam Paksa.



              Tanah pertanian yang disediakan penduduk untuk pelaksanaan
      2.      Tanam Paksa tidak boleh melebihi seperlima dari tanah pertanian
              yang dimiliki penduduk desa.


              Waktu dan pekerjaan yang diperlukan untuk menanam tanaman

      3.      Tanam Paksa tidak boleh melebihi pekerjaan yang diperlukan untuk
              menanam padi.


              Tanah yang disediakan untuk tanaman Tanam Paksa dibebaskan
      4.      dari pembayaran pajak tanah.




             Kegagalan panen yang bukan disebabkan oleh kesalahan rakyat
      5.     petani menjadi tanggungan pemerintah.




              Penduduk yang bukan petani diwajibkan bekerja di perkebunan
      6.      atau pabrik-pabrik milik pemerintah selama 65 hari dalam satu
              tahun.



              Penduduk desa yang bekerja di tanah-tanah untuk pelaksanaan
              Tanam Paksa berada di bawah pengawasan langsung para penguasa
      7.      pribumi, sedangkan pegawai-pegawai Eropa melakukan pengawasan
              secara umum.



              Hasil tanaman yang terkait dengan pelaksanaan Tanam Paksa wajib
              diserahkan kepada pemerintah Hindia Belanda. Jika harga atau

     8.       nilai hasil tanaman ditaksir melebihi pajak tanah yang harus
              dibayarkan oleh rakyat, kelebihannya akan dikembalikan kepada
              rakyat.
                                                       Sumber: Yuliati, R dan Munajat, A. (2008).
                                                    Ilmu Pengetahuan Sosial Untuk SD Mi Kelas 5
                                                                                                  12
   12   13   14   15   16   17   18   19   20   21   22