Page 47 - PowerPoint Presentation
P. 47
2 Ordo Squamata
Ordo Squamata terdiri dari dua subordo,
antaranya Lacertilia dan Sarpentes. Pada anggota
subordo Lacertilia memiliki cakar dan sisik yang
bervariasi. Sisiknya dapat mengelupas yang
terbuat dari bahan tanduk, tetapi ada pula sisik
yang termodifikasi membentuk tuberkulum dan
spina. Pada subordo ini terdapat jenis bunglon Sumber: dokumentasi pribadi
(Chameleo sp.) yang mempunyai keistimewaan Gambar 4.6 Malayopyton
yaitu dapat berubah warna kulit dengan cepat reticulatus
sesuai dengan warna lingkungannya. Beberapa
anggota contohnya Hemidactylus frenatus yang
dapat melepaskan ekornya. Jenis hewan terbesar
pada subordo ini yaitu hewan Komodo yang
terdapat di Pulau Komodo.
Pada hewan subordo Sarpentes yaitu
ular, seluruh tubuhnya termodifikasi memanjang,
kaki mengalami reduksi, memiliki organ perasa Gambar 4.7 Sauromalus
sentuhan (tactile organ) dan organ reseptor yang ater (Mattison, 2014)
2
disebut Jacobson.
Bio Information
Untuk memperdalam pemahaman dan menambah
pengetahuan mengenai ordo Squamata, kalian bisa mengakses
halaman web di bawah ini
3 Ordo Testudines
Kura-kura dan penyu merupakan contoh dari ordo ini. Testudines
memiliki bentuk tubuh yang relatif lebih pendek dan melebar, memiliki 2
pasang kaki yang terdiri dari lima jari-jari dengan kuku yang kuat. Bentuk kaki
pada kura-kura yang hidup di laut telah termodifikasi, sehingga manyerupai
sirip dan bentuknya seperti dayung. Rahangnya tidak bergigi, tetapi dilapisi oleh
zat tanduk.
BAB 4 ǀ Kelas Reptil 31