Page 23 - Geografi SMA Kelas X
P. 23
C. Objek Geografi
Objek kajian geografi mencakup lingkungan fisik, sosial, serta interaksi
antara manusia dan lingkungannya. Objek geografi dapat dibedakan menjadi
dua, yaitu objek material dan objek formal.
1. Objek Material
Objek material geografi adalah seluruh gejala atau fenomena yang ada di
atas permukaan bumi. Gejala atau fenomena tersebut antara lain sebagai
berikut.
a. Lapisan Udara (Atmosfer)
Atmosfer terdiri atas lapisan troposfer, stratosfer, mesosfer, termosfer,
dan eksosfer. Lapisan troposfer digunakan manusia dan makhluk hidup
lainnya beraktivitas. Adapun ilmu yang berhubungan antara lain sebagai Atmosfer
berikut.
1) Klimatologi, yaitu ilmu yang mempelajari kondisi iklim di permukaan Litosfer Hidrosfer
bumi atau di suatu wilayah.
2) Meteorologi, yaitu ilmu yang mempelajari kondisi udara, cuaca, suhu,
angin, curah hujan, radiasi matahari, penguapan, dan kelembapan.
b. Lapisan Air (Hidrosfer)
Bumi terdiri atas lautan, danau, sungai, mata air, rawa, dan air bawah tanah.
Ilmu yang berhubungan dengan hidrologi adalah ilmu yang mem pelajari Sumber: https://bit.ly/3NZF5up
Gambar 1.5 Geosfer
tubuh air dan proses terjadinya.
c. Lapisan Kulit Bumi (Litosfer)
Terdapat enam lapisan kuit bumi, yaitu litosfer, astenosfer, transisi, lapisan
bawah, inti besi cair, dan inti besi padat. Ilmu yang berhubungan dengan
litosfer adalah sebagai berikut.
1) Geomorfologi, yaitu ilmu yang mempelajari proses dan stadium
pembentukan permukaan bumi.
2) Pedologi, yaitu ilmu yang mempelajari tanah dan ciricirinya.
3) Geologi, yaitu ilmu yang mempelajari lapisan dalam kulit bumi.
d. Lapisan Hewan dan Tumbuh-tumbuhan (Biosfer)
Ilmu yang mempelajarinya adalah biogeografi yang terdiri atas zoobio
geografi dan fitobiogeografi. Ilmu yang mendukung kajian ini antara lain
sebagai berikut.
1) Geografi fisik dan geografi manusia yang menjadi bagian geografi
sistematik.
2) Geografi regional yang menjelaskan fenomenafenomena di per mu
kaan bumi.
3) Geografi teknik merupakan geografi yang mengungkapkan peta,
teknik penginderaan jauh, dan analisis kuantitatif terhadap masalah
geografi.
Bab I Konsep Dasar Ilmu Geografi 9