Page 37 - Seni Musik Kelas X
P. 37
Senar gitar dihitung dari bawah ke atas. Senar terbawah adalah senar
paling tipis yang merupakan senar pertama. Senar paling atas adalah
senar paling tebal yang merupakan senar keenam. Dari Gambar 1.42
diperoleh:
a. senar I, senar bernada E tinggi;
b. senar II, senar bernada B;
c. senar III, senar bernada G;
d. senar IV, senar bernada D;
e. senar V, senar bernada A; dan
f. senar VI, senar bernada E rendah.
Terdapat kunci dasar yang perlu kalian ketahui sebelum memainkan
alat musik gitar, yaitu sebagai berikut.
a) Kunci A Mayor
Kunci dasar A sering disebut sebagai kunci dasar. Ketiga jari
berada pada fret yang sama sehingga tidak memerlukan per pin-
dahan. Untuk lebih jelasnya perhatikan Gambar 1.43.
X VI (E) Keterangan:
V (A) 1 : Jari telunjuk
1 IV (D) 2 : Jari tengah
2 III (G) 3 : Jari manis
4 : Jari kelingking
3 II (B)
I (E)
5 4 3 2 1 fret
Sumber: https://bit.ly/3ZiN3mW
Gambar 1.43 Kunci A mayor
Berdasarkan Gambar 1.43, langkah-langkah untuk memainkan
kunci A mayor adalah sebagai berikut.
(1) Gunakan jari telunjuk untuk menekan senar IV pada fret
kolom kedua.
(2) Gunakan jari tengah untuk menekan senar III pada fret
kolom kedua.
(3) Gunakan jari manis untuk menekan senar II pada fret kolom
kedua.
b) Kunci A Minor (Am)
Perhatikan Gambar 1.44!
X VI (E) Keterangan:
V (A) 1 : Jari telunjuk
2 IV (D) 2 : Jari tengah
3 III (G) 3 : Jari manis
4 : Jari kelingking
1 II (B)
I (E)
5 4 3 2 1 fret
Sumber: https://bit.ly/3ZiN3mW
Gambar 1.44 Kunci A minor
Bab I Eksplorasi Bunyi dalam Musik 23