Page 29 - Biologi Kelas X
P. 29

Sel T helper yang diserang oleh HIV tidak dapat melakukan fungsi
                      tersebut sehingga jika penderita HIV/AIDS terkena penyakit yang
                      disebabkan oleh virus  lain maka akan sulit  disembuhkan, karena
                      tubuh sulit membentuk antibodi. Oleh karena itu AIDS dikatakan
                      sebagai gejala penurunan sistem  imunitas  tubuh.  Virus  HIV pun
                      tergolong virus  yang cepat bermutasi  sehingga sulit  untuk  dibuat
                      vaksinnya. AIDS ditularkan melalui hubungan seksual, transfusi
                      darah, juga dari ibu hamil kepada janinnya.
                  8)  Hepatitis, disebabkan oleh virus hepatitis A, B dan C. Virus hepatitis
                      A menyebabkan penyakit hepatitis ringan yang dapat disembuhkan
                      dengan istirahat yang cukup dan mengonsumsi makanan bergisi
                      pendukung  pembentukan  antibodi. Virus  hepatitis  B  dapat
                      menyebabkan sirosis hati atau kanker hati.
                  9)  Ebola, disebabkan oleh virus Ebola. Virus ini pertama kali
                      ditemukan di Afrika pada tahun 1976. Pada mulanya virus
                      hidup dalam tubuh hewan seperti monyet, simpanse, dan primata
                      lainnya, kemudian menjangkit  manusia.  Penyakit  Ebola ditandai
                      dengan demam,  nyeri  kepala, menggigil,  mual  dan muntah,  diare
                      disertai darah, mata merah, ruam pada kulit, nyeri dada, batuk,    Sumber: https://bit.ly/3au1kG5
                      penurunan berat badan, pendarahan pada mata, telinga, hidung, dan   Gambar 1.26
                                                                                         Penderita hepatitis B
                      anus. Penyakit ini ditularkan melalui urin, tinja, air liur, air mani, air
                      mata, mulut, dan luka.
                  10)  Herpes, disebabkan oleh herpes simplex virus dan varicella zoster. Penyakit
                      herpes  ditandai dengan kulit  kering, kulit  luka lepuh atau seperti
                      terbakar. Virus ini  dapat ditularkan  melalui kontak kulit  langsung
                      dengan penderita dan dapat juga melalui percikan air liur.

                  11)  SARS (Severe Acute Respiratory Syndrome), disebabkan oleh virus tipe
                      coronavirus. SARS  pertama kali diidentifikasi  di Cina  pada  tahun
                      2003.  Virus  ini ditularkan melalui  droplet air  liur ataupun droplet
                      saat penderita bersin. Gejala awal  mirip  seperti influenza  namun   Sumber: https://bit.ly/3iSYQ8U
                      dapat memburuk dengan cepat.                                       Gambar 1.27
                  12)  Covid 19, disebabkan oleh virus tipe coronavirus. Covid 19 (Corona   Salah satu gejala penyakit herpes
                      Virus Disease 2019), adalah penyakit yang disebabkan oleh virus
                      tipe  corona  yang diduga hasil  mutasi  virus  SARS.  Virus  ini dapat   Tugas 1.5
                      menyerang  sistem  pernapasan  bagian atas  dan juga bawah. Pada
                      penderita yang sistem  imunitasnya cukup  kuat,  biasanya  virus  ini   Kerjakan tugas berikut ini se-
                                                                                          cara perorangan!
                      hanya menyerang bagian atas sistem pernapasan yang ditandai dengan   Ada beberapa kasus wabah pe-
                      gejala seperti flu pada  umumnya yaitu  bersin akibat hidung gatal,   nyakit yang disebabkan oleh
                      radang tenggorokan, demam, otot pegal linu dan sakit kepala, namun   vi rus terjadi di berbagai negara
                      jika menyerang sistem pernapasan bagian bawah bisa menyebabkan      hing ga menyebabkan pandemi.
                      pneumonia. Penderita Covid­19  diduga akan  semakin memburuk        Carilah informasi dari berbagai
                      jika penderitanya mempunyai penyakit bawaan seperti hipertensi      sumber mengenai penyebah dan
                                                                                          asal muasal (sejarah) terjadinya
                      dan diabetes.                                                       pandemi penyakit tersebut. Kum-
                                                                                          pulkan hasilnya pada guru!





                                                                                                    Bab I Virus   15
   24   25   26   27   28   29   30   31   32   33   34