Page 36 - Bahasa Indonesia Kelas VII
P. 36
a. Menilai Judul
Seperti telah kalian pelajari pada uraian sebelumnya bahwa judul
teks deskripsi harus jelas dan selaras dengan objek dan hal-hal yang
dideskripsikan.
b. Menilai Paparan Deskripsi
Kekuatan sebuah teks deskripsi adalah keakuratan penggambaran objek
oleh penulisnya. Selain itu, teks deskripsi juga harus menggambarkan
hal/objek/keadaan secara spesifik, rinci, apa adanya, seolah pembaca
mendengar, melihat, atau merasakan hal yang digambarkan tersebut.
c. Menilai Penggunaan Bahasa
Teks deskripsi menginformasikan objek hasil pengamatan secara
spesifik, rinci, apa adanya, seolah pembaca mendengar, melihat, atau
merasakan hal yang dipaparkan tersebut. Dengan demikian deskripsi
tentang gerak-gerik, wujud fisik, wujud psikis, perilaku, sifat, ciri dari
objek yang diamati sangat dominan. Oleh karena itu, penggunaan
kata sifat secara tepat untuk mendeskripsikan objek yang diamati
juga sangat dominan dalam teks deskripsi agar pembaca seolah-olah
benar-benar dapat merasakan, melihat, atau mendengar objek yang kita
deskripsikan. Teks deskripsi juga harus mengutamakan objektivitas
agar hasil penggambaran valid dan dipercaya oleh para pembaca. Unsur
pendapat penulis harus ditinggalkan.
d. Menilai Penggunaan Ejaan
Dalam proses menulis, kalian perlu menelaah kebenaran pengguna-
an ejaan dan tanda bacanya. Ejaan dan tanda baca yang tepat akan
memudahkan para pembaca dalam memahami isi teks. Penggunaan
ejaan dan tanda baca yang kurang tepat akan mengganggu proses
pemahaman dalam membaca. Termasuk dalam menulis teks deskripsi,
kalian perlu mencermati ulang penggunaan ejaan dan tanda baca mulai
dari judul, bagian pendahuluan, deskripsi bagian, sampai dengan
penutup.
e. Menilai Penggunaan Kalimat
Kalimat yang baik adalah kalimat yang lengkap, sejajar, hemat, tidak
bermakna ganda, dan logis.
Kegiatan Kritis-Kreatif
Lakukan kegiatan berikut!
1. Tukarkanlah hasil kerja kalian dengan teman sebangku!
2. Evaluasi hasil kerja teman kalian!
3. Lakukan perbaikan sesuai dengan penilaian teman kalian jika penilaian tersebut benar!
4. Setelah teks deskripsi dievaluasi dan perbaiki, ubahlah teks deskripsi menjadi bentuk audiovisual dan unggahlah
ke media sosial.
22 Bahasa Indonesia SMP/MTs Kelas VII