Page 22 - Kimia Kelas X
P. 22
10. Mendesain Bahan Kimia dan Produk yang Mudah
Ter degradasi
Bahan kimia harus didesain dengan mempertimbangkan aspek lingkung-
an. Oleh karena itu, suatu bahan kimia harus mudah terdegradasi dan
tidak terakumulasi di lingkungan atau dapat terurai menjadi produk
degradasi yang tidak berbahaya. Contohnya, sintesis biodegradable plastik,
bioderadable polimer, serta bahan kimia lainnya yang ramah lingkungan.
11. Menggunakan Metode Analisis secara Langsung
Metode analisis yang dilakukan secara langsung (real-time) dapat me ngu-
rangi pembentukan produk samping yang tidak diinginkan. Metode ini
berfokus pada pengembangan metode dan teknologi analisis yang dapat
mengurangi penggunaan bahan kimia yang berbahaya bagi lingkungan.
12. Mencegah Potensi Kecelakaan
Prinsip kimia hijau yang terakhir adalah mencegah potensi kecelakaan.
Salah satu cara untuk mencegah atau meminimalkan potensi kecelakaan
Sumber: https://bit.ly/2ZYVbQg, https://bit. kimia adalah memilih bahan kimia yang aman sehingga dapat memperkecil
ly/3oziZoe masuknya bahan kimia ke lingkungan, potensi ledakan, kebakaran, dan
Gambar 1.10
Mendesain bahan kimia dan produk yang kecelakaan yang tidak disengaja. Risiko yang terkait dengan jenis ke-
mudah terdegradasi termasuk salah satu celakaan ini kadang-kadang dapat dikurangi dengan mengubah bentuk
prinsip kimia hijau
(padat, cair, atau gas) atau komposisi dari reagen serta mengembangkan
prosedur keselamatan kerja untuk menghindari kecelakaan kerja.
Tokoh
Profesor James Clark
Profesor James Clark adalah Direktur Pusat Green Chemistry untuk Industri. Beliau
pendiri Green Chemistry Network (GCN) dan editor khusus RSC jurnal Green. James
Clark juga pernah menjabat sebagai Ketua Penerapan Kimia dan Industri di University
of York. Tidak hanya itu, James Clark juga pernah menjabat sebagai Kepala Pusat Clean
Technology yang menjadi wadah kolaborasi antara ilmuwan riset dengan kalangan industri
untuk mengembangkan teknologi Green Chemistry yang bermanfaat bagi masyarakat luas.
James Clark merupakan alumni Kings College Kota London yang banyak menulis buku-buku Sumber: https://bit.ly/3bbBjf8
publikasi ilmiah mengenai Green Chemistry, terutama tentang katalis dan senyawa kimia green
serta sumber daya alam yang dapat diperbarui. Professor James Clark juga dikenal sebagai pembicara internasional
mengenai Clean Technology dan Green Chemistry. Beliau sering diundang sebagai pembicara utama dan dosen luar
biasa di berbagai belahan dunia.
Atas dedikasinya, Professor James Clark dianugerahi medali RSC John Jeyes dan medali SCI Environment. Selain
itu, University of Patras pun memberikan gelar penghormatan atas keberhasilan kepemimpinan beliau untuk tim
pemenangan Clean Technology Awards dari Uni Eropa dan The Royal Society of Arts.
Sumber: https://www.academia.edu/8676040/Green_Chemistry_Ali_Syari_ati, dengan pengubahan
Penerapan prinsip-prinsip kimia hijau ini sangat penting untuk
dilakukan. Akan tetapi, prinsip-prinsip kimia hijau tersebut masih
belum sepenuhnya dilakukan para kimiawan, khususnya yang bergerak
10 IPA Kimia Kelas X