Page 19 - Informatika Kelas VII
P. 19
Untuk lebih mengetahui penerapan dan manfaat informatika pada
bidang lain, perhatikan Tabel 1.1.
Tabel 1.1 Peranan dan Manfaat Informatika
Bidang Peranan dan Manfaat
Pendidikan Mencari informasi pada buku atau jurnal yang diakses secara online.
Hukum Penggunaan teknologi untuk penyuluhan agar masyarakat lebih memahami hukum yang berlaku.
Kesehatan Penggunaan teknologi untuk diagnosis dan perawatan pasien.
Sosial Penggunaan teknologi untuk mempermudah aktivitas sehari-hari, seperti belanja online atau
e-banking.
Pertahanan Penggunaan teknologi dalam mendeteksi datangnya ancaman atau musuh.
Tugas 1.1
Kerjakan tugas berikut secara berkelompok!
1. Lakukan identifikasi yang berhubungan dengan aplikasi informatika dalam berbagai bidang yang di lingkungan
sekitar kalian.
2. Sumber-sumber data dapat diambil dari media cetak/elektronik yang relevan.
3. Hasil identifikasi dikumpulkan kepada guru kalian.
4. Materi-Materi Informatika Kelas VII
Informatika merupakan ilmu yang berkaitan dengan informasi dan teknologi
yang bertujuan untuk menghasilkan informasi, pengetahuan atau penemuan.
Dengan mempelajari informatika, kalian diharap kan mampu berpikir kreatif
dan kritis agar dapat mengaplikasikan informatika atau bahkan menciptakan
teknologi baru.
Pada mata pelajaran informatika kelas VII, kalian akan mempelajari
materi berpikir komputasional (computational thinking), teknologi informasi
dan komunikasi (information and communication technology), sistem komputer
(computing system), jaringan komputer dan internet (computer network),
analisis data (data analysis), serta dampak sosial informatika (social impact of
informatics).
5. Ruang Lingkup Informatika
Dalam ruang lingkup yang lebih luas, informatika meliputi beberapa aspek
yang disajikan pada Tabel 1.2.
Bab I Informatika dan Keterampilan Generik 5