Page 18 - e modul sistem pengapian.zip
P. 18
Gambar 2.10. Detail komponen system pengapian
Kontak pemutus (platina) berfungsi untuk memutuskan dan menghubungkan arus ke
kumparan primer koil. Lamanya arus mengalir ke kumparan primer terjadi selama kontak pemutus
tertutup. Sudut yang terbentuk pada cam di mana kontak pemutus dalam keadaan tertutup disebut
sudut dwell. Kondensor berfungsi untuk mengurangi percikan bungan api pada kontak pemutus
akibat adanya induksi diri kumparan pada primer. Cam berfungsi untuk mendorong tumit kontak
pemutus sehingga bisa terbuka dan tertutup kembali oleh pegas. Vakum dan sentrifugal advancer
berfungsi untuk memajukan atau memundurkan saat pengapian sesuai dengan putaran dan beban
mesin. Saat pengapian (ignition timing) pada suatu motor bensin adalah saat di mana busi
memercikan bungan api dengan tepat pada akhir langkah kompresi untuk memulai pembakaran di
dalam ruang bakar.
15