Page 162 - Master BW_Pengantar Akuntansi untuk Perusahaan Jasa dan Dagang_ok (fix)
P. 162

d.  Piutang Dagang

                          Piutang dagang merupakan tagihan kepada pihak ketiga (agen
                          dan konsumen  yang muncul akibat aktivitas penjualan secara

                          kredit.
                       e.  Persediaan

                          Persediaan  dicatat  menggunakan  metode  rata-rata.  Kartu
                          persediaan  digunakan  untuk  mencatat  setiap  mutasi

                          persediaan yang ada di gudang.

                       f.  Sewa Dibayar di Muka
                          Sewa  dibayar  di  muka  merupakan  pembayaran  sewa  atas

                          gedung  yang  digunakan  untuk  gudang  penyimpanan

                          persediaan.
                       g.  Peralatan

                          Komputer  dan  printer  digunakan  untuk  mendukung
                          operasional usaha. Metode penyusutan yang digunakan adalah

                          metode  garis  lurus  dengan  tanpa  adanya  nilai  residu.
                          Pengakuan  aset  tetap  menggunakan  harga  perolehan  yang

                          dihitung dari harga pembelian ditambah beban-beban lainnya

                          yang melekat pada saat aset tetap dibeli.
                       h.  Penjualan

                          Penjualan  dilakukan  secara  tunai  dan  kredit.  RARA  Online
                          Shop    menerima  pembelian  secara  grosir  melalui  agen  dan

                          menerima  pembelian  satuan  melalui  toko  atau  marketplace
                          (Shopee, Tokopedia, Tik Tok Shop, dan Lazada).

                          Pendapatan dicatata sebesar nilai wajar atas pembayaran yang

                          diterima.  RARA  Onlineshop  memberlakukan  pemotongan
                          harga  sebesar  10%/satuan  barang  untuk  setiap  agen.  Biaya



                                                 151
   157   158   159   160   161   162   163   164   165   166   167