Page 113 - PanenCuanDiTikTok
P. 113
Tujuan:
Membangun keterhubungan emosional dengan audiens.
Contoh, “Dulu, saya juga sering berjuang dengan laptop yang
lambat.
Setiap kali dipake buat bekerja, rasanya kaya nunggui siput.”
3. Problem (Masalah)
Penjelasan:
Ungkapkan masalah spesifik yang dihadapi audiens.
Tunjukkan bahwa kamu memahami tantangan mereka dan
masalah yang mereka hadapi.
Tujuan:
Memperjelas masalah yang ada dan membuat audiens merasa
diperhatikan. Misalnya, “Laptop yang lemot bisa bikin pekerjaan
jadi terhambat dan menambah stres.”
4. Resolution (Penyelesaian)
Penjelasan:
Tawarkan solusi yang tepat untuk masalah yang sudah dibahas.
Perkenalkan produk atau layanan yang dapat mengatasi
masalah tersebut.
Tujuan:
Memberikan solusi konkret dan meyakinkan audiens bahwa
solusi tersebut bisa membantu mereka.
Contoh, “Solusinya adalah laptop terbaru dari XYZ yang cepat
dan efisien.
Dengan prosesor mutakhir dan memori besar, pekerjaanmu
bakal selesai dengan mudah dan cepat!”.