Page 4 - Memuridkan Anak dengan Firman Tuhan
P. 4
Artikel-MPw.YPPIIB Bandung 2024
Mengenalkan Allah: Memuridkan Anak
Mengenalkan anak-anak kepada Allah bukanlah hal yang
mudah. Mengenalkan anak- anak kepada Allah tidak hanya
sebatas menceritakan tentang perbuatan-perbuatan-Nya yang
ajaib kepada umat-Nya, tetapi menceritakan kepada mereka
satu rangkaian karya besar dan agung yang telah Allah lakukan
dalam hidup kita -- kelahiran, kehidupan, kematian, dan
kebangkitan Kristus. Rangkaian karya besar Allah ini bukan
hanya sebagai cerita rohani yang harus dihafalkan oleh anak,
melainkan sebagai sumber "hidup" bagi mereka untuk belajar
kasih, ketaatan, pelayanan, karakter, dan pengorbanan.
Semuanya ini ada di dalam firman Tuhan. Jadi, melalui firman
Tuhan, kita bisa memuridkan anak-anak untuk menjadi murid
Kristus yang sejati. Kehidupan yang selaras dengan Kristus
hanya bisa dibentuk dengan cara memuridkan anak-anak
dengan firman Tuhan. Bagaimana cara melakukannya?
1. Mulailah dengan berdoa.
Mintalah kepada Tuhan
agar Roh Kudus
memimpin anak-anak
untuk memahami
firman-Nya.
2. Membaca dan merenungkan firman Tuhan (setiap
hari).
Miliki komitmen untuk
disiplin membaca dan
merenungkan firman
Tuhan. Orang tua bisa
menolong anak dalam
memberikan alternatif
waktu yang sesuai untuk
melakukan aktivitas ini.
MINGGU I APRIL 4