Page 18 - Pedoman skripsi unesa
P. 18
teori yang dipadukan secara eklektik. Pengambilan itu harus
didasari argumentasi akademis.
Bahan-bahan landasan teori dapat diangkat dari berbagai
sumber, misalnya disertasi, tesis, skripsi (dibatasi untuk
hasil penelitian), laporan penelitian, jurnal ilmiah, buku,
makalah, hasil diskusi dan seminar, terbitan-terbitan resmi
pemerintah dan nonpemerintah, dan artikel dalam internet.
Dalam kaitannya dengan hal tersebut, penting untuk
diperhatikan prinsip-prinsip pemilihan bahan sebagaimana
yang telah diungkapkan pada butir A.2.b (Aspek Kajian
Pustaka)
3) Metode Penelitian
Metode penelitian pada skripsi yang merupakan hasil
penelitian kuantitatif terdiri atas jenis dan rancangan
penelitian, lokasi penelitian, populasi dan sampel atau
sasaran penelitian, variabel dan definisi operasional,
instrumen penelitian, teknik pengumpulan data, dan teknik
analisis data.
Pada skripsi yang merupakan hasil penelitian kualitatif
terdiri atas pendekatan dan rancangan penelitian, data dan
sumber data penelitian, instrumen penelitian (jika ada),
teknik pengumpulan data, uji kesahihan instrumen (jika
diperlukan) dan data, serta teknik analisis data.
a) Pendekatan penelitian
Pada bagian ini, peneliti perlu menjelaskan pendekatan
dan jenis penelitian yang digunakan dengan disertai
alasan-alasan singkat mengenai penggunaan
pendekatan penelitian tersebut.
b) Sumber Data dan Data Penelitian
Sumber data merupakan asal, tempat, atau lokasi data
penelitian diperoleh. Sumber data dapat dikategorikan
menjadi sumber primer dan sumber sekunder. Sumber
primer adalah sumber data yang diperoleh dari pihak
yang diteliti; sedangkan sumber sekunder adalah
sumber data yang diperoleh dari pihak di luar sasaran
penelitian. Sumber data dapat berupa buku, dokumen,
Buku Pedoman Skripsi 14