Page 470 - Modul MP
P. 470

Materi Pelatihan Inti 5 - Modul Manajemen UKM Kesmas
               PUSAT PELATIHAN SDMK-BPPSDMK Bekerjasama dengan UNIT ESELON I DI LINGKUNGAN KEMENTERIAN KESEHATAN





                       pelayanan kesehatan di dalam gedung, melainkan juga aktif ke luar gedung
                       mengunjungi keluarga-keluarga di wilayah kerjanya.

                       Kegiatan  luar  gedung  ini  mengintegrasikan  UKM  dan  UKP  secara
                       berkesinambungan,  dengan  entitas  keluarga  sebagai  target  intervensi.
                       Dengan  demikian,  faktor  risiko  kesehatan  yang  terdapat  dalam  keluarga
                       dapat ditemu-kenali dan diintervensi sejak dini.

                    c. Integrasi UKM-UKP
                       UKP  dan  UKM  tingkat  pertama  di  Puskesmas  merupakan  kesatuan  upaya
                       kesehatan  yang  terintegrasi.  Kasus-kasus  penyakit  yang  ditemukan  pada
                       pelayanan  UKP  ditelusuri  dan  ditindaklanjuti  di  tingkat  keluarga  dan
                       masyarakat  guna  mencari  dan  mengatasi  penyebab  maupun  mencegah
                       penyebaran  penyakit  lebih  lanjut.  Demikian  pula  apabila  dalam  kegiatan
                       UKM ditemukan kasus penyakit yang memerlukan tata laksana perorangan,
                       maka  kasus  tersebut  dirujuk  ke  pelayanan  UKP  untuk  mendapatkan
                       penatalaksanaan lebih lanjut.

























































                                                                          Pelatihan Manajemen Puskesmas | 7
   465   466   467   468   469   470   471   472   473   474   475