Page 25 - E-modul Socio Scientific Issue Materi Asam Basa Kelas 11
P. 25

Materi Asam Basa / Kelas XI Semester 2




                                                     INFORMASI












                                                Gambar. 6 Pencemaran limbah

                                               (Sumber. cnbcindonesia.com )
                  Jakarta, CNBC Indonesia - Sungai Citarum diketahui sebagai sungai terkotor di

                  Indonesia. Padahal, sungai ini merupakan sumber air bersih bagi 80% warga DKI
                 Jakarta dan juga mengairi 420.000 ha sawah serta penghasil 1.880 MW listrik

                 untuk Jawa & Bali. Jenis limbah yang mencemari Daerah Aliran Sungai (DAS)

                 Citarum  yang  terbesar  salah  satunya  adalah  limbah  cair  industri  sebanyak
                  349.000 ton per hari. Limbah itu berasal dari 1.900 pabrik di sepanjang DAS

                  Citarum, dan celakanya hanya 10% dari pabrik itu memiliki Instalasi Pengelolaan
                 Air Limbah (IPAL) yang memadai.

                 Menurut peraturan Menkes RI air yang layak digunakan yakni antara pH 6,5 –

                 7,5.  Berdasarkan  permasalahan  tersebut,  bangaimana  mengetahui  tingkat

                 keasaman (pH) dari limbah tersebut? Lalu, bagaimanakah cara kita mengetahui

                 berapa pH sungai tersebut?, Kemudian bagaimana cara kita membedakan antara
                  asam kuat dan asam lemah, serta basa kuat atau basa lemah? Apakah Ananda
                  tahu indikator apa saja yang bisa digunakan untuk menentukan nilai pH? Dan
                 bagaimana cara membedakan asam atau basa dengan konsentrasi larutan yang

                 sama?





                                          Untuk menjawab pertanyaan tersebut mari kita

                                          simak materi berikut!










                                                                                                         9
                  E-Modul Socio Scientific Issue
   20   21   22   23   24   25   26   27   28   29   30