Page 984 - E-Book Peraturan Jabfung KKP
P. 984
BERITA NEGARA
REPUBLIK INDONESIA
No.509, 2022 KEMENPANRB. Jafung Asisten Pengawas
Perikanan.
PERATURAN MENTERI PENDAYAGUNAAN APARATUR NEGARA DAN
REFORMASI BIROKRASI REPUBLIK INDONESIA
NOMOR 15 TAHUN 2022
TENTANG
JABATAN FUNGSIONAL ASISTEN PENGAWAS PERIKANAN
DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA
MENTERI PENDAYAGUNAAN APARATUR NEGARA
DAN REFORMASI BIROKRASI REPUBLIK INDONESIA,
Menimbang : a. bahwa untuk pengembangan karier dan peningkatan
profesionalisme pegawai negeri sipil yang mempunyai
ruang lingkup, tugas, tanggung jawab, dan wewenang
sebagai pelaksana pelayanan teknis dan operasional
pengawasan perikanan, serta untuk meningkatkan
kinerja organisasi, perlu ditetapkan Jabatan Fungsional
Asisten Pengawas Perikanan;
b. bahwa Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur
Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 25 Tahun 2017
tentang Jabatan Fungsional Pengawas Perikanan sudah
tidak sesuai perkembangan peraturan perundang-
undangan sehingga perlu diganti;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana
dimaksud dalam huruf a dan huruf b, perlu menetapkan
Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan
Reformasi Birokrasi tentang Jabatan Fungsional Asisten
Pengawas Perikanan;

