Page 11 - E-Modul untuk Siswa
P. 11
PENGOLAHAN DATA
Tulislah hasil penemuan dan pencarian kalian pada selembar kertas!
PEMBUKTIAN / VERIFIKASI
Ovulasi adalah peristiwa keluarnya sel telur dari ovarium yang terjadi
pada sistem reproduksi wanita. Peristiwa lepasnya sel telur dari ovarium ini
terjadi setiap bulan. Apabila tidak ada sel sperma yang membuahi sel telur
tersebut, maka akan terjadi pendarahan yang disertai luruhnya sel telur dan
lapisan endometrium. Pendarahan ini disebut dengan menstruasi. Menstruasi
terjadi secara periodik sehingga disebut dengan siklus mentruasi. Pada
umumnya siklus menstruasi terjadi selama 28 hari.
Siklus menstruasi terdiri atas empat fase, yaitu 1) fase menstruasi, 2) fase
folikuler/praovulasi, 3) fase ovulasi, dan 4) fase luteal/pascaovulasi.
Sistem Reproduksi Manusia 4