Page 21 - Flipbook Panduan Penelitian by MIS Jakarta
P. 21
BAB VI
DESAIN PENELITIAN
A. Merancang Desain Penelitian
Menurut Booth, Colomb, &
Williams (2016) dalam bukunya “The
Craft of Research", desain penelitian
adalah kerangka kerja yang
digunakan oleh peneliti untuk
mengorganisir pendekatan mereka
dalam mengeksplorasi, menganalisis,
dan menginterpretasi masalah
penelitian yang mereka teliti..
Sementara itu, menurut Kumar
(2020) dalam bukunya yang berjudul “Research Methodology”, desain penelitian adalah
rencana atau struktur yang dibuat oleh peneliti untuk mengatur langkah-langkah
yang akan diambil dalam menjalankan penelitian. Ini mencakup pemilihan metode
penelitian, pengumpulan data, analisis data, dan interpretasi hasil.
Adapun langkah-langkah dalam merancang desain penelitian yang sesuai
dengan tujuan penelitian menurut Kumar (2020) adalah sebagai berikut:
1. Menetapkan Tujuan Penelitian yang Jelas
Sebelum merancang desain penelitian, peneliti harus memiliki
pemahaman yang mendalam tentang tujuan penelitian. Tujuan penelitian
yang jelas akan membimbing seluruh proses penelitian, mulai dari
pemilihan metode hingga analisis data.
2. Pemilihan Metode Penelitian yang Sesuai
Setelah menetapkan tujuan penelitian, peneliti perlu memilih metode
penelitian yang paling sesuai untuk mencapai tujuan tersebut. Metode
penelitian dapat berupa kualitatif, kuantitatif, atau campuran, tergantung
pada jenis pertanyaan penelitian dan jenis data yang diperlukan.
18