Page 169 - 2022_Buku Digital
P. 169
150
• Transition: Menu ini menyediakan Berbagai jenis
transisi yang dapat digunakan Pada perpindahan dari
satu video ke video lainnya.
• Effects: Menu effect berfungsi untuk memberikan efek
maupun warna pada video. Adapun fitur yang
disediakan pada menu ini adalah overlay dan filters.
• Elements: Menu Elements menyediakan elemen-
elemen berupa gambar atau teks yang digunakan editor
dalam memperindah video.
• Split Screen: Menu ini dapat digunakan untuk
menggabungkan beberapa video atau gambar dalam
satu frame.
• Export: Setelah selesai mengedit sebuah video, video
dapat di-convert dengan memilih fitur export dengan
berbagai format dan kualitas. Format dapat berupa
MP4, MKV, AVI dan sebagainya.