Page 16 - ikatan kimia
P. 16
2. Diketahui unsur X dan Z memiliki konfigurasi
elektron sebagai berikut: X : [Ar] 4s2 3d6 Z : [Ne] 3s2
3p5 Apabila X dan Z bersenyawa, rumus senyawa yang
terbentuk adalah ….
A. X3Z
B. X3Z2
C. X2Z
D. X2Z3
E. XZ3
Jawab: E
Perhatikan konfigurasi elektron unsur X. X : [Ar] 4s2
3d6 Elektron valensinya adalah 8 (2 + 6). Elektron
valensi seperti ini cenderung melepas 2 elektron dari
subkulit s sehingga membentuk ion X2+, atau
melepas 3 elektron (2 dari subkulit s dan 1 dari
subkulit d) sehingga membentuk ion X3+. Keadaan
yang terakhir ini lebih stabil karena subkulit d terisi
setengah penuh. X2+ : [Ar] 4s0 3d6 X3+ : [Ar] 4s0
3d5 (lebih stabil) Sementara itu unsur Z mempunyai
elektron valensi 7 (2 + 5). Dengan valensi 7 ini, unsur
Z cenderung menangkap 1 elektron agar tercapai
valensi gas mulai (8) sehingga membentuk ion Z−.
Ikatan yang terbentuk antara unsur X dan Z adalah
X3+ + Z− → XZ3 Jadi, rumus senyawa yang
terbentuk antara X dan Z adalah XZ3