Page 15 - Pengembangan Lab. Komputer Virtual Berbasis Cloud Computing - Suryadi Syamsu
P. 15

dunia    empiris   indrawi.    Lebih   lanjut   ia
                      mengemukakan  bahwa  ide  gagasan  yang  lebih
                      dulu ada dibandingkan objek-objek material, dapat
                      diilustrasikan dengan kontruksi sebuah kursi. Para
                      penganut     idealisme   berpandangan     bahwa
                      seseorang haruslah telah mempunyai ide tentang
                      kursi  dalam  akal  pikirannya  sebelum  ia  dapat
                      membuat  kursi  untuk  diduduki.  Metafisika
                      idealisme nampaknya dapat dirumuskan sebagai
                      sebuah dunia akal pikir kejiwaan
                      Meskipun idealisme berpandangan yang terfokus
                      pada  dunia  ide  yang  bersifat  abstrak,  namun
                      demikian  ia  tidak  menafikan  unsur  materi  yang
                      bersifat  empiris  indrawi.  Pandangan  idealisme
                      tidak  memisahkan  antara  sesuatu  yang  bersifat
                      abstrak yang ada dalam tataran ide dengan dunia
                      materi.  Namun  menurutnya,  yang  ditekankan
                      adalah  bahwa  yang  utama  adalah  dunia  ide,
                      karena dunia materi tidak akan pernah ada tanpa
                      terlebih dulu ada dalam tataran ide.

                  2.  Kebenaran  sebagai  ide  dan  gagasan  (kajian
                      Epistemologi)
                      Kunci  untuk  mengetahui  epistemologi  idealisme
                      terletak pada metafisika mereka. Ketika idealisme
                      menekankan  realitas  dunia  ide  dan  akal  pikiran
                      dan  jiwa,  maka  dapat  diketahui  bahwa  teori
                      mengetahui  (epistemologi)  nya  pada  dasarnya
                      adalah  suatu  penjelajahan  secara  mental
                      mencerap  ide-ide, gagasan dan  konsep-konsep.
                      Dalam  pandangannya,  mengetahui  realitas

                                            9
   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19   20