Page 26 - Modul Kelas 1
P. 26
Modul Pembelajaran
SEMESTER 1 (Kelas 1)
SUBTEMA 3
Tujuan pembelajaran:
− Siswa dapat membaca dan menulis tanda waktu yang ditunjukkan oleh jarum jam
− Siswa dapat menentukan tanda waktu yang ditunjukkan oleh jarum jam
Ananda yang shalih dan shalihah, sebelum memulai pembelajaran Matematika di subtema 3 ini,
ayo terlebih dahulu kita mengucap lafal, “Bismillahirrahmanirrahim.” Semoga kegiatan belajar
kita mendapat ridha dan keberkahan dari Allah swt., serta meneladani akhlak Rosulullah saw.
yang berupa “Siddiq”.
Satuan Waktu
Membaca dan Menentukan Tanda Waktu yang Ditunjukkan Jarum Jam
Contoh 1 :
Jarum panjang menunjukkan angka 12
Jarum pendek menunjukkan angka 07, sehingga dapat dibaca pukul 7 (pagi)
Contoh 2 :
• Jarum panjang menunjukkan angka 12
• Jarum pendek menunjukkan angka 12, sehingga dapat dibaca pukul 12
(siang)
Tidak akan kembali waktu-waktu yang telah berlalu, maka pergunakanlah waktu
sebaik mungkin. Sahabat shalih dan shalihah materi tentang jam yang kita
pelajari saat ini erat kaitannya dengan Q.S. Al-Ashr ayat 1 s.d. 3
Artinya: “Demi masa. Sungguh, manusia berada dalam kerugian. Kecuali orang-
orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan serta saling menasehati untuk
kebenaran dan saling menasehati untuk kesabaran”.
AL-KARIM LAMPUNG
23
The Best Education for the Best Generation