Page 21 - Flipbook Perubahan Lingkungan (Alissa)_Neat
        P. 21
     9.  Amati tingkat kekeruhan ke-3 sampel bioremediasi dan catat hasilnya.
                 10. Foto keadaan awal ke-3 sampel bioremediasi sebagai dokumentasi
                 untuk pembanding.
                 11. Letakkan ke-3 gelas plastik di tempat gelap selama 1 minggu.
                 12. Setelah  1  minggu,  uji  pH  dari  ke-3  sampel  bioremediasi
                 menggunakan kertas lakmus dan catat hasilnya.
                 13. Cium bau dari ke-3 sampel bioremediasi dan catat hasilnya.
                 14. Amati tingkat kekeruhan ke-3 sampel bioremediasi dan catat hasilnya.
                 15. Foto  keadaan  akhir  dari  ke-3  sampel  bioremediasi  sebagai
                 pembanding dengan keadaan awal.
         Fase 5                                                                         Eksplanasi
         Menguji Hipotesis
              Setelah melakukan percobaan, uji dan analisislah hipotesismu berdasarkan
              hasil percobaan yang kamu peroleh! Isilah pertanyaan di bawah ini sesuai
                 dengan data yang kamu peroleh!
              Hasil Pengamatan
              Hasil pengamatan dapat kamu isi melalui link berikut:
              https://bit.ly/DataBioremediasi
              Hasil  dokumentasi  dapat  kalian  gunakan  sebagai  bahan  presentasi  saat
              melakukan diskusi.
                 Diskusi
              Berdasarkan percobaan yang telah kamu lakukan menunjukkan bahwa air
              dari  sungai  yang  tercemar  deterjen  dapat  diturunkan  kadar  polutannya
              menggunakan  teknik  bioremediasi.  Apa  yang  kamu  ketahui  mengenai
              teknik bioremediasi? Apakah terdapat perubahan pada air detergen dalam
              gelas?  Lakukan  diskusi  dengan  guru  dan  teman  sekelasmu  melalui
                 presentasi di depan kelas!
                                                           13
     	
